NEW UPDATE

Kelinci Raksasa ini Pecahkan Rekor Dunia Panjang 1,3 meter.


Tenaga Sosial - Apakah Anda pernah membayangkan kelinci seukuran bocah lima tahun? Mungkin tak pernah terpikir oleh Anda seekor kelinci dapat tumbuh demikian besar. Namun, ternyata seekor kelinci bernama Darius ini berhasil menjadi kelinci terbesar di dunia karena ukuran tubuhnya yang jauh melebihi ukuran kelinci pada umumnya.

Seperti dilansir Metro.co.uk, Darius memiliki panjang 1,3 meter dan berat mencapai 22 kg. Jika dibandingkan, mungkin besar tubuhnya akan sama dengan seorang anak berusia 5 tahun.

Kelinci raksasa ini membutuhkan makanan yang lebih banyak dari kelinci biasa. Tiap tahunnya, Darius menghabiskan 4.000 wortel, 120 kubis, dan 730 makanan kelinci. Sehingga, sang pemilik, Annete, harus menghabiskan sekitar Rp 28 juta per tahunnya untuk makanan Darius. Tetapi Annete sangat senang dapat memiliki seeokor kelinci yang punya nafsu makan sebesar Darius.

"Dia memiliki kepribadian yang baik, jadi saya tidak bisa marah saat dia mengambil makanan lebih banyak." ungkap Annete

Saat ditanyai bagaimana caranya dapat membesarkan kelinci hingga menjadi demikian besar, dia mengatakan selalu merawatnya seperti merawat seekor anjing di rumah.

    Back To Top